Upacara Peringatan Hari Santri Nasional 2024
Upacara Peringatan Hari Santri Nasional 2024
Pesantren PeTIK Depok menggelar upacara Peringatan Hari Santri Nasional 2024 yang mengusung tema “Menyambung Juang, Merengkuh Masa Depan.” Upacara ini diikuti oleh seluruh mahasantri dan jajaran manajemen Pesantren PeTIK, dengan Direktur Pesantren PeTIK, Bapak Riki Bagus Santoso, sebagai pemimpin upacara.
Dalam upacara tersebut, para peserta mengenakan pakaian khas santri, yaitu baju koko dan sarung, yang menjadi simbol identitas santri. Momen ini memperkuat semangat keagamaan dan kebanggaan sebagai santri dalam memperingati hari bersejarah ini.
Disaat yang sama, sebagian mahasantri Pesantren PeTIK juga berpartisipasi dalam upacara peringatan Hari Santri Nasional yang diadakan secara online oleh Pemerintah Kota Depok. Upacara virtual ini dipimpin oleh Walikota Depok, Bapak Mohammad Idris. Dalam amanatnya, Bapak Mohammad Idris menekankan bahwa santri memiliki potensi untuk berperan di berbagai bidang. “Santri dapat menjadi apa saja, dari seorang presiden, wakil presiden, birokrat, hingga pemimpin di sektor-sektor penting lainnya,” ujarnya, memberikan inspirasi kepada seluruh santri yang hadir baik secara langsung maupun daring.
Dengan tema “Menyambung Juang, Merengkuh Masa Depan,” peringatan ini menjadi momentum penting dalam memperkokoh peran santri sebagai generasi penerus bangsa yang memiliki tanggung jawab moral dan sosial tinggi, serta berkomitmen untuk berkontribusi dalam membangun masa depan bangsa.
LEAVE A COMMENT